YAUMUL IJTIMA' MWC NU BINONG, MINGGU, 29 JANUARI 2017, PUKUL 08.00 - 12.00 WIB, TEMPAT MASJID JAMI AL-MUWAHHIDIN KP. PAWELUTAN DESA CITRAJAYA

Kamis, 03 Januari 2013

1000 hari almaghfurlah KH. Nawawi Abbas

Pondok Pesantren Al-Hidayah Desa Kihiyang merupakan salah satu lembaga pendidikan non formal yang berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Islam Desa Kihiyang Kecamatan Binong Kabupaten Subang yang pada tahun ini genap berusia 23 Tahun. Era globalisasi dan arus perkembangan jaman yang begitu pesat tidak mengurangi konsistensi dan keistiqomahan dalam mengembangkan dan mengkontribusikan pendidikan Islam khususnya di desa Kihiyang dan pada umumnya di Kabupaten Subang . 
Sejarah berdirinya Pondok Pesantren Al-Hidayah tidak terlepas dari sosok Guru yang memiliki sifat mulia dan loyalitas tinggi dalam mengajarkan pendidikan Islam, beliau ialah KH. Nawawi Abbas. Beliau lahir di Kempek Cirebon, pada tanggal 12 Juli 1939, masa kecil kehidupannya dihabiskan dengan belajar di pondok pesantren di desanya, yaitu Pondok Pesantren Kempek Cirebon yang diasuh oleh KH. Umar Soleh sampai tahun 1954. Tidak cukup belajar di Pesantren Kempek Cirebon, kemudian menginjak usia remaja beliau melanjutkan memperdalam ilmunya di Pondok Pesantren Sarang Rembang Jawa Tengah selama 8 Tahun dibawah bimbingan KH. Zubaer.
KH. Nawawi Abbas wafat pada hari rabu, 5 Shafar 1431 H yaitu bertepatan tanggal 20 Januari 2010 M,  Pukul 19.40 WIB di Kediamannya Desa Kihiyang. Dalam rangka memperingati 3 tahun wafatnya KH. Nawawi Abbas, Pondok Pesantren Al-Hidayah dan Yayasan Pendidikan Islam Al-Hidayah menggelar acara yang terangkum dalam “Peringatan 1.000 Hari Almarhum Al-Maghfurlah KH.Nawawi Abbas dan Khatmil Qur’an”. Rangkaian acara tersebut akan berlangsung dari tanggal 04-05 Januari 2013 yang bertempat di Pondok Pesantren Al-Hidayah Desa Kihiyang Kecamatan Binong Kabupaten Subang.
Pada hari Jum’at tanggal 04 Januari 2013 pukul 14.00 WIB - selesai akan dilaksanakan pawai santri yang telah menyelesaikan menghafal Qur’an Juz 30, kemudian pukul 19.30 WIB – selesai Sima’an Al-Qur’an yaitu pembacaan Qur’an yang dibacakan oleh putra-putri KH. Nawawi Abbas yang hafal Al-Qur’an. Pada hari Sabtu tanggal 05 Januari 2013 merupakan puncak dari rangkaian  “Peringatan 1.000 Hari Almarhum Al-Maghfurlah KH.Nawawi Abbas dan Khatmil Qur’an”, pada pukul 09.00 WIB akan dilaksanakan ziarah ke makam KH.Nawawi Abbas dan pada malam harinya akan dilaksanakan acara inti yaitu dimulai dengan prosesi khatmil qur’an para santri Pondok Pesantren Al-Hidayah dilanjutkan dengan acara tahlil dan do’a bersama. Adapun pembicara yang akan didatangkan panitia pada acara tersebut ialah Prof. DR. KH. Abuya Syakur Yasin, MA (Pengasuh Pondok Pesantren Cadangpinggan Indramayu).
Peringatan 1.000 Hari Almarhum Al-Maghfurlah KH.Nawawi Abbas dan Khatmil Qur’an Pondok Pesantren Al-Hidayah akan dimeriahkan oleh Group Hadroh Pondok Pesantren Al-Hidayah yang tergabung dalam Syekhermania Al-Hidayah, menurut ketua panitia Ustad. Tatang Arifin, M.M acara tersebut merupakan agenda tahunan yang akan dilakasanakan oleh Yayasan Pendidikan Islam Al-Hidayah dan Pondok Pesantren Al-Hidayah Desa Kihiyang Kecamatan Binong Kabupaten Subang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar